UTBK 2023/PU
Harga 4 bola dan 4 peluit adalah Rp400.000,00. Sementara itu, harga sebuah peluit dan satu botol air minum adalah Rp20.000,00.
Jika diketahui harga satu botol air minum lebih mahal daripada harga peluit, manakah pernyataan yang PALING SESUAI dengan informasi tersebut?
(A) Harga peluit sama dengan harga bola.
(B) Harga peluit lebih mahal daripada harga bola.
(C) Harga bola lebih mahal daripada harga air minum.
(D) Harga air minum lebih mahal daripada harga bola.
(E) Harga air minum sama dengan harga bola.
Jawab: (C)
Misalkan harga bola = B, peluit = P, dan air minum = A maka dari keterangan pada soal dapat dibentuk beberapa persamaan berikut.
- Harga 4 bola dan 4 peluit adalah Rp400.000,00
- Persamaan (i): 4B + 4P = 400.000
B + P = 100.000
B = 100.000 − P
- Harga sebuah peluit dan satu botol air minum adalah Rp20.000,00
- Persamaan (ii):
P + A = 20.000
A = 20.000 − P
- Harga satu botol air minum lebih mahal daripada harga peluit: A > P
Untuk pertidaksamaan x < y akan berlaku pertidaksamaan x − z < y − z.
Sehingga,
100.000 > 20.000
100.000 − P > 20.000 − P
Diketahui bahwa persamaan nilai 100 − P = B dan 20.000 − P = A. Substitusikan ke pesamaan sehingga akan menjadi bentuk berikut.
100.000 − P > 20.000 − P
B > A → harga bola lebih mahal dari air minum
Diperoleh urutan harga satuan dari yang paling tinggi yaitu B (bola) > A (air minum) > P (peluit). Jadi, pernyataan yang PALING SESUAI dengan informasi tersebut adalah (C) Harga bola lebih mahal daripada harga air minum.