UTBK 2022/PU
Menteri Energi negara Y menyatakan bahwa angka penggunaan mobil listrik meningkat dua kali lipat dibandingkan tahun lalu kerena diterapkannya program insentif keringanan pajak bagi pengguna mobil listrik.
Manakah pernyataan di bawah ini, yang jika benar, akan MEMPERKUAT argumen Menteri Energi di atas?
(A) Belum pernah ada program insentif keringanan pajak bagi pengguna mobil listrik sebelumnya.
(B) Kenaikan pengguna mobil di negara Y tidak hanya terjadi pada penggunaan mobil listrik.
(C) Keberhasilan program insentif keringanan pajak sudah dilihat dari tahun sebelumnya.
(D) Harga jual mobil listrik masih belum terjangkau bagi sebagian masyarakat negara Y.
(E) Program insentif keringanan pajak bagi pengguna mobil listrik menjadi program unggulan Menteri Energi negara Y.
Jawab: (E)
Pernyataan yang akan memperkuat adalah pernyataan yang mendukung keterangan yang diberikan. Dari informasi yang diberikan dapat diketahui bahwa penggunaan mobil listrik meningkat dua kali lipat yang disebabkan adanya program insentif keringanan pajak bagi pengguna mobil listrik.
Pernyataan yang medukung keterangan terdapat pada kalimat (E) yang menyatakan ada insentif keringanan pajak bagi pengguna mobil listrik. Adanya insentif keringanan pajak akan membuat harga beli mobil listrik menjadi lebih murah sehingga penjualannya meningkat.
Jadi, pernyataan yang akan memperkuat argumen Menteri Energi adalah (E) Program insentif keringanan pajak bagi pengguna mobil listrik menjadi program unggulan Menteri Energi negara Y.