Pembagian Tiga Kawasan Benua Amerika

Pembagian tiga kawasan Benua Amerika meliputi Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan. Wilayah Amerika Utara sering disebut dengan Anglo Amerika, sedangkan wilayah Amerika Tengah dan Amerika Selatan sering disebut dengan Amerika Latin. Tiga kawasan Benua Amerika tersebut mencakup negara-negara seperti Amerika Serikat (Amerika Utara), Meksiko (Amerika Tengah), Brazil (Amerika Selatan), dan negara-negara lainnya dalam wilayah tiga kawasan Benua Amerika.

Wilyah Benua Amerika mencakup wilayah daratan luas berupa benua yang membentang dari arah utara ke selatan. Benua Amerika dan pulau-pulau yang ada di sekitarnya mencakup 8% dari total luas permukaan bumi. Wilayah daratan Benua Amerika membentuk sebagian besar daratan permukaan Bumi belahan barat. Benua Amerika berbatasan dengan Samudra Arktik (utara), Samudra Atlantik (timur), Selat Magellan (selatan), serta Samudra Pasifik dan Selat Bering (sebelah barat).

Tiga Kawasan Benua Amerika

Baca Juga: 6 Negara Bagian dan 2 Wilayah Teritorial dari Benua Australia

Bagaimana pembagian negara-negara dalam tiga kawasan Benua Amerika? Negara mana saja yang terdapat dalam kawasan Benua Amerika Utara? Negara mana saja yang termasuk dalam kawasan Amerika Tengah dan Selatan? Sobat idschool dapat mencari tahu jawabannya melalui ulasan pembagian tiga kawasan Benua Amerika di bawah.

Table of Contents

Amerika Utara

Bagian pertama pada ulasan pembagian tiga kawasan Benua Amerika adalah Amerika Utara. Kawasan Amerika Utara sebagian besar terdiri dari negara bekas jajahan Inggris yaitu Amerika Serikat dan Kanada. Karenanya, dua negara tersebut memiliki Bahasa Inggris sebagai bahasa yang banyak digunakan di daerah ini.

Selain kedua negara tersebut, Meksiko juga termasuk dalam kawasan Amerika Utara. Namun berbeda dari kedua negara di kawasan Amerika Utara lainnya, Meksiko merupakan bekas jajahan Spanyol dan kebanyakan warga Meksiko menggunakan Bahasa Spanyol.

Negara-negara di kawasan Amerika Utara beserta ibukotanya (nama negara: ibu kota) sesuai seperti pada daftar berikut.

  • Kanada: Ottawa
  • Amerika Serikat: Washington, D. C.
  • Meksiko: Meksiko

Wilayah kawasan Amerika Utara memiliki ciri iklim sedang di bagian pesisir, dingin di bagian utara, dan iklim benua kontinental di bagian tengah. Batas wilayah Amerika Utara berbatasan dengan Lautan Arktik (utara), dengan Samudra Atlantik Utara (timur), Laut Karibia (selatan), dan Samudra Pasifik (barat).

Amerika Utara
sumber gambar: worldatlas

Bentangan alam yang menarik dari Amerika Utara adalah Great Plains dan Sungai Mississippi.

Great Plains merupakan dataran di Amerika Utara yang terbentang dari Pegunungan Rocky, Kanada sampai Meksiko. Tekstur tanah di daratan besar ini umumnya halus dengan daerah tanpa pohon yang luas dan lembah sungai yang dangkal.

Sungai Mississippi menjadi sungai utama di kawasan Amerika Serikat. Panjang sungai ini mencapai 3.765 km mengalir dari barat laut Minnesota ke teluk Meksiko.

Baca Juga: 10 Negara ASEAN

Amerika Tengah

Wilayah Amerika Tengah dahulunya sebagian besar merupakan bekas jajahan Spanyol, kecuali Belize yang merupakan jajahan Inggris. Sehingga, negara-negara di kawasan Amerika Tengah umumnya memiliki Bahasa Spanyol sebagai bahasa resmi.

Kawasan Amerika Tengah berbatasan dengan Negara Meksiko di sebelah barat laut dan Kolombia di sebelah tenggara. Pembatas lain wilayah ini berupa perairan yaitu Laut Karibia dan Samudra Pasifik. Amerika tengah memilki Terusan Panama yang menghubungkan Samudera Pasifik dan Atlantik.

Amerika Tengah
sumber gambar: worldatlas

Daftar negara-negara di kawasan Amerika Tengah beserta ibukotanya (nama negara: ibu kota) diberikan seperti berikut.

  • Guatemala: Guatemala
  • Nikaragua: Managua
  • Honduras: Tegucigalpa
  • El Salvador: San Salvador
  • Costa Rica: San José
  • Belize: Belmopan
  • Panama: Panama

Kondisi tanah di kawasan Amerika Tengah pada umumnya subur dan kasar. Bentangan alam Amerika Tengah didominasi oleh rangkaian pegunungan vulkanik yang diselingi oleh beberapa gunung berapi aktif dan berbahaya.

Baca Juga: Negara-Negara di Asia Timur

Amerika Selatan

Sebagian besar negara-negara di kawasan Amerika Selatan merupakan bekas jajahan Spanyol. Negara-negara di kawasan Amerika Selatan yang bukan merupakan bekas jajahan Spanyol adalah Brazil (bekas jajahan Portugal), Guyana (bekas jajahan Inggris), Suriname (bekas jajahan Belanda), dan Guyana Perancis (wilayah seberang laut Perancis).

Amerika Selatan didominasi pegunungan Andes di pesisir barat, serta hutan hujan tropis di sepanjang wilayah aliran Sungai Amazon di bagian utara.

Amerika Selatan
sumber gambar: worldatlas

Pada pembagian tiga kawasan Benua Amerika, ada 12 negara yang terdapat di kawawan Amerika Selatan. Daftar negara-negara di kawasan Amerika Selatan beserta ibukotanya (nama negara: ibu kota) diberikan seperti berikut.

  • Kolombia: Bogotá
  • Venezuela: Caracas
  • Ekuador: Quito
  • Chile: Santiago de Chile
  • Peru: Lima
  • Paraguay: Asunción
  • Uruguay: Montevideo
  • Argentina: Buenos Aires
  • Brazil: Brasília
  • Guyana: Georgetown
  • Suriname: Paramaribo
  • Guyana Perancis: Cayenne

Demikianlah tadi ulasan tiga kawasan Benua Amerika yang meliputi Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan. Terimakasih sudah mengunjungi idschool(dot)net, semoga bermanfaat!

Baca Juga: Pembagian Wilayah Benua Eropa Beserta Negara dan Ibukotanya

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.