UTBK 2023/PU
Setelah Puskesmas X berdiri di wilayah A, jumlah masyarakat yang terkena penyakit menular tidak banyak. Saat Puskesmas X belum berdiri, jumlah masyarakat di wilayah A yang terkena penyakit menular lebih banyak.

Manakah pernyataan berikut yang PALING MUNGKIN menjelaskan perbedaan kedua kondisi tersebut?

(A)  Sebelum Puskesmas X berdiri, sudah banyak warga yang ingin memeriksakan kesehatan.

(B)  Pemerintah membangun banyak Puskesmas di wilayah A untuk mengatasi penyebaran penyakit menular.

(C)  Setelah Puskesmas X berdiri, banyak tenaga Kesehatan yang datang ke wilayah A.

(D)  Pada saat Puskesmas X belum berdiri, kondisi ekonomi masyarakat di wilayah A tergolong rendah.

(E)  Puskesmas X membuat program pencegahan penyakit menular di wilayah A.

Jawab: (E)

Informasi yang diberikan memberikan keterangan kondisi wilayah A saat sebelum dan setelah Puskesmas X berdiri di wilayah tersebut.

Setelah Puskesmas X berdiriSebelum Puskesmas X berdiri
Jumlah masyarakat di wilayah A yang terkena penyakit menular tidak banyakJumlah masyarakat di wilayah A yang terkena penyakit menular lebih banyak.

Dari sini dapat disimpulkan bahwa adanya Puskesmas dapat mengurangi jumlah masyarakat yang terkena penyakit menular. Artinya ada suatu peristiwa yang terjadi sehingga menyebabkan berkurangnya jumlah masyarakat di wilayah A yang terkena penyakit menular menjadi berkurang.

Satu kemungkinan yang PALING MUNGKIN terjadi dari beberapa kemungkinan pilihan yang diberikan adalah: Puskesmas X membuat program pencegahan penyakit menular di wilayah A. Keterangan tersebut sesuai dengan peristiwa atau kejadian yang terjadi di wilayah A yaitu berkurangnya jumlah masyarakat yang terkena penyakit menular.

Unuk empat kemungkinan lainnya:

  • (A) Sebelum Puskesmas X berdiri, sudah banyak warga yang ingin memeriksakan kesehatan → tidak relevan dengan perbedaan dua kondisi yang terjadi.
  • (B) Pemerintah membangun banyak Puskesmas di wilayah A untuk mengatasi penyebaran penyakit menular → tidak sesuai dengan informasi yang diberikan.
  • (C) Setelah Puskesmas X berdiri, banyak tenaga Kesehatan yang datang ke wilayah A → banyak tenaga kesehatan tanpa program yang dijalankan tidak bisa mengubah apapun.
  • (D)  Pada saat Puskesmas X belum berdiri, kondisi ekonomi masyarakat di wilayah A tergolong rendah → tidak relevan dengan perbedaan dua kondisi yang terjadi.

Jadi, pernyataan yang PALING MUNGKIN menjelaskan perbedaan kedua kondisi tersebut adalah (E) Puskesmas X membuat program pencegahan penyakit menular di wilayah A.