12 Rekomendasi Buku SNBT 2023, No 1 Paling Diminati

Bentuk soal pada Seleksi Nasional Berbasi Tes (SNBT) untuk masuk Perguruan Tinggi Negeri 2023 memiliki perbedaan dengan tahun sebelumnya. Perbedaan bentuk soal ini sesuai dengan peraturan Menteri Kemdikbudristek No. 48 Tahun 2022. Melelui halaman resmi SNPMB memberikan detail lebih lanjut mengenai materi SNBT 2023 beserta contoh soal ujian. Untuk rekomendasi buku SNBT 2023 juga sudah banyak beredar agar dapat dipakai untuk mempersiapkan SNPMB 2023.

Dengan adanya perubahan bentuk soal SNBT yang akan digunakan pada UTBK SNPMB 2023 tentu akan mengubah juga arah dan cara belajar. Di mana bentuk soal ujian pada SNPMB 2023 melalui jalur tes akan terdiri dari dua komponen yaitu tes skolastik dan tes literasi.

Tes Skolastik berhubungan dengan kemampuan bernalar, analisis argumen dalam memecahkan masalah (problem-solving) dan memahami logika dari teks secara mendalam. Sementara tes literasi membaca berhubungan dengan kemampuan memahami, menggunakan, mengevaluasi, merenungkan, dan berinteraksi dengan teks.

Untuk materi SNBT 2023 tes skolastik mencakup penalaran umum, pengetahuan dan pemahaman umum, kemampuan memahami bacaan dan manulis, serta pengetahuan kuantitatif. Untuk materi SNBT 2023 tes literasi mencakup literasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, serta penalaran Matematika. Beberapa rekomendasi buku SNBT 2023 di bawah dapat dipertimbangkan sebagai sumber referensi berlajar untuk mempersiapkan SNBT 2023.

1) Paket TPS 4 Buku SNBT 2023 Wangsit Om Jero

Untuk rekomendasi buku SNBT 2023 dari Wangsit Om Jero menawarkan empat buku yang dikelompokkan berdasarkan komponen materi. Buku Wangsi Om Jero menyesuaikan update materi sesuai perturan Menteri Kemdikbudristek NO 48 Tahun 2022.

Pertama adalah buku SNBT 2023 dari Wangsit Om Jero untuk Penalaran Matematikan dan Pengetahuan Kuantitatif. Kedua adalah buku SNBT 2023 untuk Literasi Bahasa Indonesia, Pengetahuan dan Pemahaman Umum, serta Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis.

Produk ketiga dari Wangsit Om Jero adalah buku SNBT 2023 Literasi Bahasa Inggris. Dan yang keempat adalah buku Potensi Kognitif dan Penalaran Umum.

Rekomendasi Buku SNBT 2023

Beli di siniWangsit_Mart (diskon 33% menjadi Rp199.999,00)

Detail buku:
Judul ‒ Wangsit Om Jero SNBT 2023
Harga ‒ Rp299.000,00
Judul ‒ Wangsit Om Jero
Kertas ‒ HVS

Kelebihan:
(+) Konten atau isi materi dan soal dalam buku sangat bagus
(+) Soal dalam buku berkualitas tinggi
(+) Termasuk materi
(+) Lebih banyak soal dengan full pembahasan

Kekurangan:
(‒) Materi tidak terlalu banya
(‒) Tulisan sedikit kecil sehingga kurang nyaman dibaca
(‒) Watermark logo di tengah halaman yang menggangu

2) Kitab UTBK-SNBT 2023 (dari ruangguru)

Kitab UTBK-SNBT 2023 adalah buku yang diproduksi oleh ruangguru (aplikasi bimbel online). merupakan buku latihan soal TERUPDATE SESUAI KEBIJAKAN TERBARU dengan pembahasan SUPER LENGKAP dibuat dan diseleksi langsung oleh Master Teachers Ruangguru sebagai bekal siswa dalam persiapan masuk Perguruan Tinggi Negeri karena memuat soal-soal prediksi dan tryout SNBT yang akurat.

Buku Kitab UTBK-SNBT 2023 dari ruangguru terdapat lebih dari 1000 latihan soal khusus untuk 7 sub test yang terbagi dalam dua buku. Rincian materi soal meliputi 4 sub test pada buku Tes Potensi Skolastik (TPS) dan 3 sub test pada buku Tes Literasi (TL). Penyajian materi seperti ini sesuai dengan aturan PERMEN Kemdikbudristek terbaru dalam penyelenggaraan UTBK-SNBT 2023.

Kitab UTBK-SNBT2023

Beli diruangguru official store, bisa lebih hemat untuk pembelian dua paket buku TPS + TL

Keunggulan buku:
(+) Informasi terbaru UTBK-SNBT 2023
(+) Tips dan strategi mengerjakan soal UTBK-SNBT 2023
(+) Pembahasan langkah demi langkah dalam memecahkan soal UTBK-SNBT 2023
(+) Analisi jawaban salah
(+) Informasi scoring dan IRT UTBK-SNBT 2023

Kekurangan buku:
(‒) Relatif lebih mahal, Rp249.000,00 untuk buku TPS, Rp249.000,00 untuk buku TL, dan Rp399.000,00 untuk buku TPS
(‒) Butuh preorder (sekitar 1 minggu)

3) Buku Bestie UTBK 2023 TPS

Buku Bestie UTBK merupakan buku yang diroduksi oleh tim Maxima try out dan privat Alfaiz. Maxima merupakan platform Try Out online dari tim yang sudah berpengalaman dalam uji coba untuk menghadapi UTBK. Privat Alfaiz memiliki youtube Channel @PrivatAlFaiz dengan lebih dari 680.000 pengikut. Dari Youtube Channel yang dimilikinya telah banyak yang terbantuk mengerjakan soal-soal tes TPS karena cara mengajarnya yang menarik dan tidak jarang memberikan cara cepat untuk menyelesaikan soal.

Bestie BUKU SNBT 2023 memiliki pembahasan yang disampaikan dengan bahasa yang ringan sehingga lebih mudah dimengerti, Memuat soal asli UTBK SBMPTN dari tahun 2012-2022 yang sudah dikelompokkan sesuai tema/BAB beserta pembahasannya. Full materi per subtest sesuai update PERMEN Kemdikbudristek No. 48 Tahun 2022 tentang penerimaan mahasiswa baru.

Beli Buku SNBT UTBK 2023 TPS

Beli di siniWarung Bukukita

Detail buku:
Judul ‒ Bestie UTBK SNBT TPS & Literasi 2023
Harga ‒ Rp125.000,00
Penerbit ‒ Maxima x Privat Al Faiz
Ukuran ‒ 17 cm x 24 cm
Jumlah halaman ‒ 322
Kertas ‒ Bookpaper 55

Keunggulan Buku:
(+) Kumpulan soal asli UTBK terbaru dan pembahasannya
(+) Memuat 7 subtest yang digunakan dalam UTBK SNPMB 2023
(+) Tryout UTBK full pembahasan dengan sistem IRT
(+) Bonus kelas motivasi dan tips tembus PTN bareng mantan ketua BEM UI
(+) Paket soal prediksi UTBK 2023
(+) Group belajar aktif dengan quiz harian yang dilengkapi pembahasan
(+) Banyak pelajar sudah terbantu belajar melalui youtube channel PrivatAlFaiz

Kekurangan Buku:
(‒) Materi tidak terlalu banyak

4) Toska System TPS SNBT 2023

Rekomendasi buku SNBT 2023 yang ketiga adalah buku Toska System 2023 TPS UTBK SBMPTN. Isi dalam buku Toska System UTBK SBMPTN TPS 2023 mencakup kumpulan materi, rumus rahasia, serta latihan soal SNBT 2023 atau UTBK SBMPTN 2023. Soal setiap bab merupakan soal-soal yang keluar dalam soal ujian dalam kurun 10 tahun terakhir.

Dalam buku SNBT 2023 ini memuat juga pembagian waktu dan cara belajar, daftar daya tampung dan peminat per jurusan PTN se-Indonesia, serta voucher potongan Rp50.000 untuk mengikuti bimbel Online.

Buku Toska System 2023 TPS UTBK SBMPTN

Beli di sini Sobat_UTBK (bisa dapat diskon 57% menjadi Rp79.800,00)

Detail buku:
Judul ‒ Toska System 2023 TPS UTBK SBMPTN
Harga Normal ‒ Rp189.000,00
Jumlah halaman ‒ 704
Kertas ‒ Bookpaper

Keunggulan buku:
(+) Memuat kumpulan materi lengkap UTBK SBMPTN TPS 2022
(+) Bonus 92 Paket Latihan UTBK SBMPTN TPS 2022 disertai pembahasan komprehensif
(+) Ada rumus rahasia

Kekurangan buku:
(‒) Masih berdasarkan 4 subtest, belum secara khusus berdasar 7 subtest

5) The King Buku SNBT 2023 Bedah Tuntas Tes Potensi Skolastik (TPS)

The King Bedah Tuntas TPS menjadi rekomendasi buku SNBT yang cocok untuk mengawal persiapan UTBK SNPMB 2023. Di dalam buku The King ini terdapat materi dan latihan soal yang disesuaikan dengan update PERMEN Kemdikbudristek No. 48 Tahun 2022 tentang penerimaan mahasiswa baru.

The King sendiri merupakan buku Mega Best Seller yang terlah membantu lebih dari 250.000 siswa mempersiapkan ujian. Setiap pembelian paket buku The King termasuk bonus aplikasi 4 bentuk ujian dan video pembahasan soal TPS.

Beli di sini ‒  Starbooks (Jual Lebih Murah dari Official Store Penerbit)

Detail buku:
Judul ‒ The King Bedah Tuntas Soal dan Materi TPS Terupdate 2023
Harga ‒ Rp108.500,00 (Harga di official store penerbit Rp120.000,00)
Penulis ‒ Forum Tentor Indonesia
ISBN ‒ 978-623-7769-56-9
Jumlah halaman ‒ 480
Kertas ‒ Book paper
Penerbit ‒ Forum Edukasi

Keunggulan buku:
(+) Penggunaan font tidak membuat mata capek untuk membaca
(+) Banyak latihan soal berkualitas besera pembahasannya
(+) Bonus aplikasi gratis yang dapat diunduh untuk tes akademik, UTBK, buta warna, dan TEOFL
(+) Tambahan video mentoring tips trik bedah soal TPS dan raih skor TPS maksimal yang dapat diakses secara online kapan saja

Kekurangan buku:
(‒) Materi tidak begitu banyak, hanya mencakup yang dinilai sangat penting

6) New Tes SNBT 2023

New Tes Buku SNBT 2023 memiliki poin-poin penting sebagai nilai dibanding buku-buku sejenis. Ringkasan materi yang disajikan memuat 4 mata ujian SNBT yaitu Potensi Kognitif, Penalaran Matematika, Literasi dalam Bahasa Indonesia, dan Literasi dalam Bahasa Inggris. Dalam New Tes Buku SNBT 2023 terdapat ratusan contoh soal dan pembahasannya, serta prediksi jitu soal SNBT 2023 jitu dan pembahasannya.

Beli di sini ‒ Republik Fiksi (bisa dapat diskon 10% dari harga normal menjadi Rp 135.000,00)

Detail buku:
Judul ‒ New Tes SNBT 2023
Penulis ‒ The King Eduka
Penerbit ‒ Cmedia
Jumlah halaman – 732
Harga ‒ Rp 150.000,00

Keunggulan buku:
(+) Memuat ringkasan materi terlengkap potensi kognitif, penalaran matematika, literasi dalam Bahasa Indonesia, dan literasi dalam Bahasa Inggris
(+) Ada tip dan trik menyelesaikan soal dengan tepat dan cepat
(+) Memuat satu paket prediksi jitu dan pembahasan SNBT 2023
(+) Bonus gratis akses beragam e-boook dan video pembelajaran

Kekurangan buku:
(‒) Detail materi kurang

7) Intens Tes Skolastik & Kognitif

Rekomendasi buku SNBT 2023 berikutnya adalah Intens Tes Skolastik & Kognitif sudah disesuaikan dengan permendikbudristek no.48 Tahun 2022 tentang penerimaan mahasiswa baru. Penulis buku SNBT 2023 ini adalah Aristo Chandra bersama dengan tim. Di mana Aristo Chandra sendiri adalah seorang instruktur nasional tes skolatik. Sehingga dapat dikatakan bahwa penyusun buku SNBT 2023 ini adalah seorang yang sangat berpengalaman dalam bidang skolastik.

Materi isi dalam buku Intens Tes Skolastik dan Kognitif mencakup beberapa komponen yang terdiri dari tes kognitif, penalaran matematika, literasi Bahasa Inggris, dan literasi Bahasa Indonesia.

Buku UTBK SBMPTN 2023

Beli di sini ‒ Solusi Buku Murah

Detail buku:
Judul ‒ Intens Tes Skolastik & Kognitif
Harga: Rp98.000,00
ISBN ‒ 978-644-666-44-5-7
Penerbit ‒ Edupower id
Jumlah halaman ‒ 358
Kertas ‒ book paper
Ukuran ‒ 19 × 26

Keunggulan buku:
(+) Disertai barcode link ke berbagai sumber belajar digital
(+) Banyak paket soal banyak beserta pembahasannya
(+) Dilengkapi kotak INGAT-INGAT untuk mempejelas pembahasan  
(+) Banyak soal dan pembahasan

Kekurangan buku:
(‒) Kualitas soal berkualitas kurang banyak

8) Bank Soal SNBT

Dalam buku Bank Soal SNBT terdapat 5 paket bank soal pada masing-masing materi yang disesuaikan dengan aturan terbaru. Selain paket soal setiap komponen materi, terdapat juga 5 paket prediksi dan 2 paket simulasi aplikasi SNBT. Setiap soal dalam buku SNBT 2023 ini dilengkapi dengan pembahasannya.

Terdapat bonus Ebook ringkasan materi dan info beasiswa dalam bank soal buku SNBT 2023 ini. Paket pembelian buku juga mencakup gratis Try Out yang dilakukan secara daring.

Buku Bank Soal SNBT 2023

Beli di siniSOLUSIBUKUONLINE

Detail buku:
Judul ‒ Bank Soal Snbt Snpmb Full Pembahasan
Harga ‒ Rp91.000,00
Penerbit ‒ Genta Smart
Pengarang ‒ Tim Master Eduka
ISBN ‒ 978-623-6637-81-4
Dimensi ‒ 19 cm * 26 cm
Jumlah Halaman ‒ 424 Hal

Keunggulan buku:  
(+) Ada 5 paket bank soal untuk setiap komponen materi
(+) Ada 5 paket prediksi soal yang dapat digunakan sebagai latihan
(+) Dilengkapi dengan pembahasan soal
(+) Tambahan full video tips dan trik pengerjaan soal
(+) Bonus Ebook ringkasan materi dan info beasiswa
(+) Gratis Try Out secara online

Kekurangan buku:
(‒) Tidak tersedia cetakan materi dalam buku

9) Buku SUKSES UTBK GO SBMPTN 2023

Buku SUKSES UTBK SBMPTN 2023 berisi kumpulan soal dan pembahasan yang dikelompokkan berdasarkan kelompok tes pada UTBK SBMPTN 2022. Buku ini telah mengalami berbagai penyempurnaan untuk memudahkan pengguna memahami cara pemecahan soal dengan metode sederhana, cepat, akurat, dan sistematis.  Sukses UTBK SBMPTN 2023 dilengkapi dengan simulasi ujian pada SNPMB dengan jalur tes.

Isi Buku TPS meliputi tes yang mengukur Kemampuan Kognitif, Pemahaman Bacaan dan Menulis, Pengetahuan dan Pemahaman umum, Pengetahuan Kuantitatif, dan Bahasa Inggris.

Sukses UTBK GO
Beli di sini ‒  H&K

Detail buku:
Judul ‒ Sukses UTBK SBMPTN 2023
Harga ‒ Rp98.000,00
Penulis ‒ Tim Pengajar Ganesha Operation
Kertas ‒ Book Paper
Ukuran ‒ 21 cm * 29 cm

Keunggulan buku:
(+) Dilengkapi soal soal simulasi dan gambaran soal yg akan keluar di UTBK 2023
(+) Dilengkapi soal soal asli tahun sebelumnya untuk latihan UTBK 2023
(+) Soal-Soal lengkap dengan kunci jawaban dan pembahasanya
(+) Lengkap sesuai soal soal UTBK yg akan di ujikan di UTBK 2023
(+) Full tips trik rumus cerdik ala bimbel

Kekurangan buku:
(‒) Jumlah soal tidak sebanyak buku SBNT 2023 lainnya

10) PANIK UTBK SNBT 2023

Buku PANIK (Panduakn Unik) UTBK SNBT 2023 memuat konsep inti materi skolastik seperti Potensi Kognitif, Penalaran Matematika, Literasi Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris beserta soal-soal relevan dan ter-update. Konsep dasar materi skolastik yang ada dalam buku disusun secara komprehensif, lengkap, dan mendalam sehingga mudah dipahami sebagai bahan analisis memecahkan masalah yang tertuang melalui soal-soal dalam buku.

Dalam buku SNBT ini dilengkapi Tips dan Trik mengerjakan soal dengan mudah dalam membantu persiapan diri agar lulus SNPMB 2023 melalui jalur tes. Selain itu, dalam paket pembelian buku juga memberikan bonus pendaping belajar seperti Bank Soal SBMPTN asli (20 tahun) dan UM Mandiri dan video pembahasan soal/materi.

Buku UTBK SNPMR 2023
Beli di siniSarasa Aksara

Detail buku:
Judul ‒ PANIK! ( PANDUAN UNIK ) UTBK-SNBT 2023
Harga ‒ Rp98.000,00
Penerbit ‒ Sarasa Aksara
Penulis ‒ Dita Puspa Wulandari S.Pd
Jumlah Halaman ‒ 188 Halaman
ISBN ‒ 978-623-5889-19-1
Ukuran ‒ 13 cm * 19 Cm
Tahun Terbit ‒ November 2022 (cetakan pertama)

Keunggulan buku:
(+) Harga lebih terjangkau dibanding buku SNBT 2023 lainnya
(+) Memberikan informasi terupdate melalui Google Drive
(+) Inti materi skolastik yang mudah dipahami
(+) Soal tipe khusus
(+) Aneka bonus pendamping belajar

Kekurangan buku:
(‒) Jumlah soal dalam buku kurang banyak untuk setiap komponen materi

11) Detik-Detik ANBK AKM Literasi dan Numerasi

Detik-detik dari penerbit PT. Intan Pariwara sudah berpengalaman menyajikan materi dan latihan soal ujian. Buku detik-detik ANB AKM Literasi dan Numerasi cenderung lebih tepat untuk mempersiapkan Asesmen Kompetensi Minimum (AKM). Namun mengingat bentuk soal ujian SNBT 2023 berupa tes skolastik dan literasi yang soalnya serupa dengan AKM, buku SNBT 2023 juga dapat dijadikan sebagai rekomendasi buku SNBT.

Buku SBMPTN 2023
Beli di SiniToko Buku Air Mata

Detail buku:
Judul ‒ Detik2 Asesmen Nasional AKM Numerasi; Detik2 Asesmen Nasional AKM Literasi
Harga ‒ Rp 38.000,00 (AKM Literasi) dan Rp34.000,00 (AKM Numerasi)
Penerbit ‒ PT. Intan Pariwara
Kertas ‒ HVS

Keunggulan buku:
(+) Harga sangat terjangkau
(+) Dapat digunakan untuk mempersiapkan AKM

Kekurangan buku:
(‒) Tidak ada pembahasan soal
(‒) Tidak berfokus pada soal SNBT

12) Erlangga Fokus AKM

Level buku Erlangga fokus AKM sama seperti detik-detik AKM yang lebih diperuntukan dalam mempersiapkan ANBK. Namun mengingat bentuk soal ujian SNBT 2023 berupa tes skolastik dan literasi yang soalnya serupa dengan AKM, buku SNBT 2023 juga dapat menjadi tambahan referensi sumber belajar. Buku Erlangga Fokus AKM ini cocok sebagai langkah awal memulai untuk mempersiapkan SNBT 2023.

Buku UTBK SNBT 2023
Beli di siniGramedia Official atau Tuku Book (bisa dapat lebih murah)

Detail buku:
Judul ‒ Erlangga Fokus AKM
Harga ‒ Rp96.000
Kertas ‒ HVS (putih)
Penulis ‒ Tim Erlangga Fokus AKM SMA
ISBN ‒ 978-623-266-363-3
Jumlah halaman ‒ 280
Ukuran ‒ 21 cm * 26 cm

Keunggulan buku:
(+) Strategi suses AKM
(+) Contoh soal AKM beserta pembahasannya  
(+) Paket simulasi soal AKM

Kekurangan buku:
(‒) Tidak fokus pada soal SNBT 2023

Itu tadi 7 rekomendasi buku SNBT 2023 dan sedikit review bukunya yang dapat dijadikan pertimbangan untuk memepersiapkan masuk PTN 2023. Terima kasih sudah mengunjungi idschool(dot)net, semoga bermanfaat!

Baca Juga: Rangkuman Sosialisasi Perubahan SNMPTN dan SBMPTN 2023

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.