Ada empat toko menjual jenis barang yang sama.

“Toko Pakaian”
Ada empat toko menjual jenis barang yang sama. Daftar harga barang dan diskon seperti pada tabel.

Contoh Soal Aritmatika Sosial

Ali akan membeli sebuah baju dan celana di toko yang sama. Di toko manakah Ali berbelanja agar diperoleh harga yang paling murah?
A. Toko Rame
B. Toko Damai
C. Toko Seneng
D. Toko Indah

Jawab: D

Soal aritmatika sosial pada soal diselesaikan dengan cara mengetahui toko dengan harga paling murah. Caranya dengan menghitung diskon terbesar yang diberikan dari masing-masing toko.

Ada empat toko menjual jenis barang yang sama yaitu toko Rame, Damai, seneng, dan Indah. Diskon dari masing-masing toko dihitung seperti langkah penyelesaian berikut.

Toko Rame

  • Diskon Baju
    = 25/100 × 80.000
    = Rp20.000,00
  • Diskon Celana:
    = 10/100 × 100.000
    = Rp10.000,00

Total diskon di toko rame = Rp20.000,00 + Rp10.000,00 = Rp30.000,00

Toko Damai

  • Diskon Baju
    = 20/100 × 80.000
    = Rp16.000,00
  • Diskon Celana:
    = 15/100 × 100.000
    = Rp15.000,00

Total diskon di toko damai = Rp16.000,00 + Rp15.000,00 = Rp31.000,00

Toko Seneng

  • Diskon Baju:
    = 15/100 × 80.000
    = Rp12.000,00
  • Diskon Celana:
    = 20/100 × 100.000
    = Rp20.000,00

Total diskon di toko Seneng = Rp12.000,00 + Rp20.000,00 = Rp32.000,00

Toko Indah

  • Diskon Baju:
    = 10/100 × 80.000
    = Rp8.000,00
  • Diskon Celana:
    = 25/100 × 100.000
    = Rp25.000,00

Total diskon di toko Indah = Rp8.000,00 + Rp25.000,00 = Rp33.000,00

Dari hasil perhitungan diperoleh total diskon dari ada empat toko menjual jenis barang yang sama dalam tabel di bawah.

Nama
Toko
Total
Diskon
Rame30.000
Damai31.000
Seneng32.000
Indah33.000

Jadi, diskon terbesar diberikan oleh Toko Indah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *