Ayah akan membuat taman berbentuk lingkaran dengan jari-jari 35 m.

Ayah akan membuat taman berbentuk lingkaran dengan jari-jari 35 m. Di sekeliling taman akan ditanami pohon cemara dengan jarak 1 m.

Jika satu pohon memerlukan biaya Rp25.000,00, seluruh biaya penanaman pohon cemara adalah ….
A. Rp5.900.000,00
B. Rp5.700.000,00
C. Rp5.500.000,00
D. Rp5.200.000,00

Jawab: C

Banyak pohon cemara yang dibutuhkan sama dengan keliling lingkaran taman. Sementaran biaya yang dibutuhkan sama dengan banyak pohon cemara yang dibutuhkan dikali biaya satu pohonnya.

Rumus keliling lingkaran:

Kʘ = π × d

Keterangan:
Kʘ = keliling lingkaran
π = konstanta, π = 22/7 atau π = 3,14
d = diameter lingkaran

Dari soal dapat diketahui beberapa nilai berikut,

  • Jari-jari lingkaran: r = 35 m
    Diameter lingkaran: d = 2×35 = 70 m
  • Biaya menanam 1 pohon cemara = Rp25.000,00

Menghitung keliling lingkaran:
Kʘ = 22/7 × 70
Kʘ = 22 × 10
Kʘ = 220 m

Biaya penanaman pohon cemara
= 220 × 25.000
= 5.500.000,00

Jadi, biaya penanaman pohon cemara yang dibutuhkan saat Ayah akan membuat taman berbentuk lingkaran dengan jari-jari 35 m adalah Rp5.500.00,00.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *