Dimensi Besaran Turunan +Contohnya

Dimensi besaran turunan adalah penulisan besaran menggunakan lambang besaran pokok. Ada banyak sekali dimensi besaran turunan. Contoh dimensi besaran turunan adalah [L]2, [L][T]–1, [M][L]–3, [M][L][T]–2, dan lainnya.

Cara menentukan dimensi besaran turunan ada dua. Yaitu menggunakan rumus atau menggunakan satuan. Penjelasan lebih lanjut mengenai dimensi besaran turunan ada di bawah.

Daftar isi:

Dimensi Besaran Pokok

Besaran pokok adalah besaran yang satuannya telah ditetapkan terlebih dahulu. Besaran pokok merupakan besaran fisika yang tidak dapat didefinisikan ke dalam besaran lain besaran lain. Diketahui ada tujuh satuan besaran pokok.

Tujuh besaran pokok adalah panjang, massa, waktu, suhu, kuat arus, intensitas cahaya, dan jumlah zat. Setiap besaran pokok memiliki lambang dimensi yang berbeda. Tabel dimensi besaran pokok ada di bawah.

    Dimensi Besaran Pokok

    Tujuh dimensi besaran pokok di atas berguna untuk menentukan dimensi besaran turunan. Jadi penting sekali untuk mengingatnya!

    Baca Juga: Perbedaan Kelajuan dan Kecepatan

    Dimensi Besaran Turunan

    Besaran turunan merupakan besaran fisika yang berasal dari perkalian besaran pokok. Misalnya adalah besaran luas. Besaran luas sama dengan perkalian besaran panjang dengan besran panjang.

    • Luas = [panjang] × [panjang]
    • Dimensi luas = [L] × [L] = [L]2


    Contoh lain beberapa dimensi besaran turunan ada di bawah.

    • Volume = [panjang] × [panjang] × [panjang]
    • Dimensi volume
      = [L] × [L] × [L]
      = [L]3

    • Kecepatan = [jarak]/[waktu]
    • Dimensi kecepatan
      = [L]/[T]
      = [L][T]–1

    • Percepatan = kecepatan/waktu
    • Dimensi percepatan
      = [L][T]–1/[T]–1
      = [L][T]–2

    • Massa jenis = massa/volume
    • Dimensi massa jenis
      = [M]/[L]3
      = [M][T]–3
    • Gaya = massa × percepatan
    • Dimensi gaya
      = [M] × [L][T]–2
      = [M][L][T]–2

    • Tekanan = gaya/luas
    • Dimensi tekanan
      = [M][L][T]–2/[L]–2
      = [M][L]–1[T]–2

    • Usaha = gaya × panjang
    • Dimensi usaha
      = [M][L][T]–2 × [L]
      = [M][L]2[T]–2

    • Daya = usaha/waktu
    • Dimensi daya
      = [M][L]2[T]–2/[T]
      = [M][L]2[T]–3

    Tabel dimensi besaran turunan:

    Kumpulan Rumus Dimensi Besaran Turunan


    Baca Juga: Rumus Kelajuan dan Kecepatan Sesaat

    Contoh Soal dan Pembahasan

    Pembahasan soal dimensi besaran pokok dan besaran turunan ada di bawah.

    Contoh 1 – Lambang dimensi momentum

    Lambang dimensi untuk momentum adalah ….
    A. [M][L][T]–2 
    B. [M][L][T]1
    C. [M][L]1[T]
    D. [M][L][T]
    E. [M][L]2[T]

    Pembahasan:
    Momentum (p) sama dengan perkalian massa benda (m) dan kecepatan benda (v). Simbol dimensi untuk massa benda adalah [M] dan kecepatan adalah [L][T]–1.

    Rumus momentum = m × v

    = massa × kecepatan

    Dimensi momentum

    = [M] × [L][T]–1

    = [M][L][T]–1

    Jadi, lambang dimensi dari momentum adalah [M][L][T]–1

    Jawaban: B

    Baca Juga: Perbandingan Energi Kinetik pada Dua Titik Berbeda

    Contoh 2 – Menentukan besaran

    [M][L]2[T]–2 merupakan lambang dimensi dari besaran ….
    A. gaya berat
    B. usaha
    C. daya
    D. tekanan
    E. percepatan

    Pembahasan:
    Dimensi besaran turunan dari gaya berat, usaha, daya, tekanan, dan percepatan ada di bawah.

    • Rumus gaya berat: w = m × g
    • Dimensi gaya berat
      = [massa] × [percepatan]
      = [M] × [L][T]–2 = [M][L][T]–2

    • Rumus usaha: W = F × s
    • Dimensi usaha (W)
      = [gaya] × [panjang]
      = [M][L][T]–2 × [L] = [M][L]2[T]–2

    • Rumus daya: P = W/t
    • Dimensi darai daya (P)
      = [usaha] × [waktu]–1
      = [M][L]2[T]–2 × [T]–1 = [M][L]2[T]–3

    • Rumus tekanan: P = F/A
    • Dimensi tekanan (P)
      = [gaya] × [luas]–1
      = [M][L][T]–2 × [L2]–1 = [M][L]–1[T]–2

    • Rumus percepatan: a = V/t
    • Dimensi percepatan
      = kecepatan × waktu–1
      = [L][T]–1 × ([T])–1 = [L][T]–2


    Jadi, [M][L]2[T]–2 merupakan lambang dimensi dari besaran usaha.

    Jawaban: B

    Contoh 3 – Dimensi besaran yang sama

    Pasangan besaran berikut yang mempunyai dimensi sama adalah ….
    A. daya dan tekanan
    B. usaha dan energi
    C. kecepatan dan percepatan
    D. impuls dan momen gaya
    E. berat dan momentum

    Pembahasan:
    Tabel dimensi dari beberapa dimensi besaran turunan.

    Besaran TurunanDimensi
    Daya[M][L]2[T]–3
    Tekanan[M][L]–1[T]–2
    Usaha[M][L]2[T]–2
    Energi[M][L]2[T]–2
    Kecepatan[L][T]–1
    Percepatan[L][T]–2
    Impuls[M][L][T]–1
    Momen gaya[M][L]2[T]–2
    Berat[M][L][T]–2
    Momentum[M][L][T]–1

    Jadi, pasangan besaran yang mempunyai dimensi sama adalah usaha dan energi.

    Jawaban: B

    Sekian ulasan mengenai besaran pokok dan besaran turunan beserta contohnya. Terima kasih sudah mengunjungi idschool(dot)net, semoga bermanfaat!

    Baca Juga: GLB dan GLBB

    Leave a Comment

    Your email address will not be published. Required fields are marked *