Masalah tambahan pekerja sering muncul di latihan soal perbandingan. Jenis perbandingan untuk banyak pekerja dan waktu yang dibutuhkan adalah perbandingan berbalik nilai. Pekerja tambahan dibutuhkan agar pekerjaan dapat selesai sesuai dengan rencana. Rumus cepat banyak pekerja tambahan adalah x = P×Li/S.
Penjelasan lebih lanjut cara menggunakan rumus cepat banyak pekerja tambahan diselesaikan di bawah.
Daftar isi:
Soal Banyak Pekerja Tambahan
Contoh soal: Seorang pemborong memperkirakan dapat menyelesaikan suatu pekerjaan dalam waktu 30 hari dengan 60 pekerja. Setelah 10 hari bekerja, pekerjaan itu terhenti selama 5 hari karena kehabisan material.
Berapa tambahan pekerja yang diperlukan agar pekerjaan itu dapat diselesaikan sesuai dengan rencana semula?
Kasus di atas termasuk perbandingan berbalik nilai. Mengapa? Karena saat banyak pekerja bertambah, waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikannya akan berkurang.
Sekarang mari kita selesaikan masalah di atas.
Jawab:
Dari soal diketahui beberapa nilai berikut.
- Banyak pekerja = 60
- Waktu rencana untuk menyelesaikan pekerjaan = 30 hari
- Banyak hari pekerjaan telah dikerjakan = 10 hari
- Waktu terhenti = 5 hari
- Banyak hari yang masih tersisa = 30 – 10 – 5 = 15 hari
Pekerjaan seharusnya diselesaikan 60 pekerja dalam 20 hari (jika pekerjaan tidak terhenti). Namun pekerjaan tersebut harus diselesaikan selema 15 hari.
Pekerja tambahan dibutuhkan agar pekerjaan selesai tepat waktu. Misalkan x = tambahan pekerja yang dibutuhkan.
Sehingga,151(60 + x) = 604 × 20
60 + x = 80
x = 80 – 60 = 20 orang
Jadi, tambahan pekerja yang diperlukan = x = 20 orang.
Baca Juga: Rumus OWH, Perbandingan Kuantitatif 3 Variabel
Rumus Cepat Banyak Pekerja Tambahan
Penyelesaian masalah banyak pekerja tambahan dengan cara runut telah ditunjukkan. Selanjutnya akan tunjukkan bagaimana cara menggakan rumus cepatnya.
Caranya menggunakan rumus di bawah.
Informasi yang digunakan masih sama sebelumnya, yaitu:
- Banyak pekerja = 60
- Waktu yang diberikan = 30 hari
- Banyak hari pekerjaan telah dikerjakan = 10 hari
- Waktu terhenti = 5 hari
Sehingga,
Banyak pekerja: P = 60
Waktu terhenti: Li = 5 hari
Banyak hari yang masih tersisa: S = 30 – 10 – 5 = 15 hari
Cara menghitung banyak pekerja tambahan dengan rumus cepat:
Diperoleh hasil yang sama dengan sebelumnya. Yaitu tambahan pekerja yang diperlukan adalah x = 20 orang.
Contoh Soal dan Pembahan
Latihan soalnya ada di bawah.
Contoh 1
Tiga puluh orang dapat menyelesaikan pekerjaan dalam waktu 60 hari. Setelah 30 hari bekerja, pekerjaan terhenti selama 10 hari. Jika ingin menyelesaikan pekerjaan tepat waktu, maka harus menambahkan pekerja sebanyak …
A. 25 orang
B. 20 orang
C. 15 orang
D. 10 orang
Pembahasan:
Dari soal diketahui nilai-nilai berikut.
Banyak pekerja: P = 30
Waktu rencana = 60 hari
Hari yang telah berjalan = 30 hari
Hari terhenti: Li = 10 hari
Sisa hari: S = 60 – 30 – 10 = 20 hari
Menghitung tambahan pekerja yang dibutuhkan:
Jadi, harus menambahkan pekerja sebanyak 15 orang.
Jawaban: C
Baca Juga: Perbandingan Dua Tingkat
Contoh 2
Pada umumnya, dengan 18 orang pekerja, proyek dapat diselesaikan dalam waktu 20 hari. Setelah 10 hari berjalan, proyek berhenti selama 4 hari. Agar proyek selesai tepat waktu, banyak tambahan pekerja yang diperlukan adalah …
A. 30 orang
B. 24 orang
C. 12 orang
D. 6 orang
Pembahasan:
Informasi yang diketahui pada soal.
Banyak pekerja: P = 18
Waktu yang direncanakan = 20 hari
Hari yang telah berjalan = 10 hari
Hari terhenti: Li = 4 hari
Sisa hari: S = 20 – 10 – 4 = 6 hari
Menghitung tambahan banyak yang diperlukan:
Jadi, tambahan pekerja yang diperlukan adalah 12 orang.
Jawaban: C
Sekian ulasan rumus cepat banyak pekerja tambahan. Terima kasih sudah mengunjungi idschool(dot)net, semoga bermanfaat!